Meskipun pernyataan hak atas kesehatan sebagai hak azazi manusia masih menyisakan pertanyaan, setiap orang pasti membutuhkan akses terhadap pelayanan kesehatan. Idealnya segala aspek kesehatan mulai dari informasi hingga pelayanan kesehatan secara lahiriah dapat diakses oleh setiap manusia, tak terkecuali di Indonesia. Pelayanan kesehatan menjadi salah satu sektor penting dalam pembangunan manusia Indonesia seutuhnya. Oleh karena itu Pelayanan Kesehatan harus menjadi perhatian berbagai pihak.
Di Indonesia, upaya meningkatkan pelayanan kesehatan memiliki momentum pada saat dimulainya Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) pada tahun 2014. Namun demikian, terlepas dari prinsip-prinsip mulia yang melatarbelakanginya, persoalan pelayanan kesehatan tidak berkurang. Bahkan dalam beberapa aspek memunculkan persoalan baru yang juga harus dicari pemecahannya. Andai pun persoalan-persoalan tersebut berhasil dipecahkan, upaya meningkatkan pelayanan kesehatan agar terus lebih baik dari waktu ke waktu akan menjadi never ending program.
Dari situlah ide melahirkan IRIHM muncul. Kami meyakini bahwa isu pelayanan kesehatan bukan hanya bagi praktisi kesehatan seperti dokter, perawat, ahli gizi dan sebagainya. Ada banyak aspek pelayanan kesehatan yang dapat dilihat, dikaji, dan ditingkatkan oleh kami yang mendalami manajemen operasi khususnya di industri jasa. Isu panjangnya antrian di fasilitas kesehatan, rendahnya utilisasi peralatan kesehatan, tata letak yang membuat pergerakan tidak lancar, penambahan kapasitas yang tidak terencana, tingginya persediaan obat-bahan makanan-bahan habis pakai, adalah beberapa contoh isu pelayanan kesehatan yang perlu didekati oleh disiplin ilmu selain ilmu yang terkait dengan kesehatan langsung.
Indonesian Research Institute for Healthcare Management (IRIHM) hadir untuk bekerja sama dengan berbagai pihak meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan melalui aktivitas penelitian dan pengabdian masyarakat di Indonesia. Kami yakin bahwa Indonesia suatu saat akan sejajar dengan negara-negara maju lainnya dalam pelayanan kesehatan karena kita semua peduli akan pelayanan kesehatan yang lebih baik – for the better Indonesian healthcare services.